Aplikasi kredit adalah alternatif terbaik yang bisa kamu coba kalau belum punya kartu kredit bank, khususnya kalau kamu punya kebutuhan untuk beli barang yang harganya tinggi. Baik itu gadget, barang elektronik rumah tangga, hobi, dan yang lainnya. Salah satu alasannya karena aplikasi kredit punya proses daftar dan pengajuan yang lebih mudah, plus berbasis online!
Sayangnya, untuk beberapa orang, pakai aplikasi kredit mungkin masih termasuk mengkhawatirkan. Mengingat, banyak sekali aplikasi kredit khususnya pinjaman online yang ilegal dan belum terdaftar, sehingga bisa merugikan kita. Baik itu karena suku bunga yang nggak wajar, adanya biaya tambahan, dan data yang nggak terjamin keamanannya.
Alhasil, ini juga menyisakan stigma negatif pada aplikasi kredit. Padahal, banyak juga aplikasi kredit terpercaya yang punya layanan maksimal dan bisa membantu memudahkan transaksi kita.
Kalau kamu termasuk salah satu yang khawatir pakai aplikasi kredit, tetapi punya keperluan tertentu, ada baiknya coba cara ini supaya lebih aman dan yakin dengan pilihan aplikasi kreditmu:
Pilih aplikasi kredit yang bisa digunakan di merchant ternama
Salah satu cara termudah supaya aman pakai aplikasi kredit adalah dengan memilih yang sudah bekerja sama dengan merchant ternama. Biasanya, merchant ternama memiliki seleksi yang super ketat sebelum bekerja sama dengan pihak ketiga, dalam hal ini urusan pembayaran cicilan.
Misalnya Shop at Shopee atau Belanja di Shopee, fitur ini dimiliki salah satunya oleh Kredivo. Aplikasi kredit online ini termasuk yang unggulan karena punya ribuan merchant rekanan. Kalau kamu jadi pengguna Kredivo dan punya niat untuk ambil cicilan, limit di akun Kredivo-mu bisa digunakan untuk belanja di Shopee. Caranya dengan menggunakan fitur resmi Belanja di Shopee di aplikasi Kredivo langsung.
Tapi, proses belanja di Shopee itu sendiri bisa dilakukan langsung di Shopee, hanya saja di halaman pembayaran, kamu bisa memilih metode bayar dengan Permata VA, salin nomornya, lalu selesaikan transaksi di aplikasi Kredivo langsung.
Cek mekanisme pendaftaran & cicilan, pastikan sesuai aturan OJK
Ada dua aturan penting dari OJK yang perlu kamu tahu terkait aplikasi fintech yang menawarkan layanan kredit atau pinjaman online. Pertama, aplikasinya hanya boleh meminta izin untuk akses ke 3 fitur di smartphone pengguna yaitu CAMILAN: Camera, Microphone, dan Location. Selebihnya, aplikasi pinjaman atau kredit online dilarang untuk meminta akses fitur lain seperti data kontak, galeri, dan yang lainnya. Kedua, suku bunga fintech juga diatur tidak boleh melebihi 0,3% per harinya atau maksimum hanya 9% per bulan.
Nah, supaya penggunaan aplikasi kreditmu jadi aman dan terjamin, pastikan juga aplikasi kredit yang kamu pilih sudah memenuhi dua syarat penting di atas!
Jangan pernah mengunduh aplikasi kredit yang belum terdaftar di OK
Cara gampang lainnya, jangan pernah menggunakan aplikasi kredit yang belum terdaftar di OJK. Hal ini akan melindungi kamu dari berbagai risiko yang muncul kalau pakai aplikasi kredit ilegal. Untuk pengecekan legalitas aplikasi kredit, kamu bisa mengakses situs OJK langsung dan mengecek apakah nama aplikasi kredit yang kamu pilih ada di daftar resmi atau tidaknya.
Hanya lakukan transaksi atau pembayaran tagihan via aplikasi
Semua aplikasi kredit pada dasarnya memiliki layanan yang berbasis online secara penuh. Jadi, penting untuk memastikan kalau kamu hanya melakukan transaksi dari aplikasi itu sendiri, mulai dari belanja sampai pembayaran tagihannya. Jangan menerima tawaran pihak ketiga atau yang lainnya untuk memproses pembayaran tagihanmu karena bisa jadi hal itu adalah modus penipuan!
Jangan terima tawaran di luar dari aplikasi kredit itu sendiri
Belakangan, cukup marak tawaran dari luar aplikasi kredit di mana pengguna aplikasi kredit tertentu bisa mencairkan limit kreditnya dengan bantuan pihak ketiga. Tentu, ini termasuk modus penipuan dan bisa berbahaya untu keamanan akunmu. Jadi, sebaiknya tolak dan hindari.
Kalau kamu butuh aplikasi kredit yang bisa belanja cicilan, bisa juga dicairkan, ada kok pilihannya! Kredivo adalah aplikasi kredit all in one di mana kamu bisa gunakan untuk cicilan barang bisa juga untuk pinjaman tunai.
Di halaman depan aplikasi Kredivo tersedia fitur Pinjaman Tunai KrediFazz yang bisa kamu gunakan jika ada kebutuhan pinjaman. Minimal pengajuannya sebesar Rp 500 ribu dengan pilihan tenor pinjaman 3 bulan dan maksimal 6 bulan. Suku bunganya mulai dari 1.99% aja per bulan. Cocok dijadikan pilihan kalau ada kebutuhan darurat.